Assalamualaikum Wr. Wb. Pada kesempatan ini saya akan melanjutkan postingan "Membuat Jaringan Komputer 1" , berupa BAB TOPOLOGI JARINGAN. Maka akan saya bahas berikut ini :
Topologi pada dasarnya adalah peta dari sebuah jaringan. Topologi jaringan terbagi lagi menjadi dua, yaitu topologi secara fisik (physical topology) dan topologi secara logika (logical topology). Topologi secara fisik menjelaskan bagaimana susunan dari kabel dan komputer dan lokasi dari semua komponen jaringan. Sedangkan topologi secara logika menetapkan bagaimana informasi atau aliran data dalam jaringan.
Topologi jaringan terbagi beberapa bagian :
1. Topologi Bus
Topologi Bus adalah topologi yang terdiri dari satu kabel , yang di paralel denga kabel lain. dan ujung-ujungnya di tutup dengan Terminator yang terdiri dari beberapa workstation dan satu server .
Contoh Topologi Bus :
2. Topologi Star
Topologi star adalah bentuk topologi jaringan yang berupa concentrator dari node tengah ke setiap node atau pengguna. Topologi jaringan bintang termasuk topologi jaringan dengan biaya menengah.
Contoh Topologi Star :
Kelebihan
* Kerusakan pada satu saluran hanya akan mempengaruhi jaringan pada saluran tersebut dan station yang terpaut.
* Tingkat keamanan termasuk tinggi.
* Tahan terhadap lalu lintas jaringan yang sibuk.
* Penambahan dan pengurangan station dapat dilakukan dengan mudah.
Kekurangan
* Jika node tengah mengalami kerusakan, maka seluruh jaringan akan terhenti.
3. Topologi Hierarki ( tree )
Topologi tree disebut sebagai topologi jaringan bertingkat. Topologi ini biasanya digunakan untuk interkoneksi antar sentral denganhirarki yang berbeda. Untuk hirarki yang lebih rendah digambarkan pada lokasi yang rendah dan semakin keatas mempunyai hirarki semakin tinggi. Topologi jaringan jenis ini cocok digunakan pada sistem jaringan komputer .
Contoh Topologi Hierarki :
4. Topologi Ring
Topologi Ring adalah topologi jaringan dimana setiap titik terkoneksi ke dua titik lainnya, membentuk jalur melingkar membentuk cincin. Pada topologi cincin, komunikasi data dapat terganggu jika satu titik mengalami gangguan. Jaringan FDDI mengantisipasi kelemahan ini dengan mengirim data searah jarum jam dan berlawanan dengan arah jarum jam secara bersamaan.
Sekian dari pembahasan Bagindutblog, semoga anda mendapatkan ilmu yang bermanfa'at. Amiiinn . . . ..
Senin, 08 November 2010
Membuat Jaringan Komputer 2
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar